Kamadjaja Logistic Siap Operasikan K-Log Park Cibitung
jpnn.com - JAKARTA - PT Kamadjaja Logistics akan memulai mengoperasikan Kawasan K-Log Park di Cibitung, Jawa Barat, pada 26 Maret mendatang.
K-Log Park Cibitung dibangun oleh perusahaan logistik terbesar penyedia end-to-end solution untuk total supply chain di Indonesia itu, dengan nilai investasi lebih Rp 500 miliar.
Chief Executive Officer (CEO) PT Kamadjaja Logistics, Ivan Kamadjaja optimistis, K-Log Park Cibitung dapat memainkan peran strategis sebagai Integrated Logistics Hub, yang mampu menyinergikan serta meningkatkan mutu layanan logistik di Tanah Air.
“Kami menyediakan jaringan supply chain kompetitif dan paling lengkap di Indonesia untuk mempermudah customer dan principal Kamadjaja Logistics menjalankan roda bisnisnya,” kata Ivan di Jakarta, Kamis (26/2).
Dijelaskan, Kawasan K-Log Park Cibitung yang berdiri di atas lahan seluas 180.000 meter per segi adalah kompleks logistik terpadu dan terbesar di Indonesia, yang menyediakan solusi logistik terlengkap, mulai dari warehousing & distribution, domestic & international freight forwarding, land transport, container yard, toll manufacturing and value added service di bawah satu atap.
Ivan mengatakan, sebelumnya PT Kamadjaja Logistics telah membangun fasilitas serupa yaitu K-Log Park Medan (Sumatera Utara) dan K-Log Park Surabaya (Jawa Timur). Selain itu, PT Kamadjaja Logistics juga memiliki 22 distribution center yang tersebar di seluruh Indonesia.
Dipastikan, pihaknya tetap konsisten berkontribusi positif bagi perekonomian nasional. "Kami terus berinovasi untuk menghadirkan solusi aman, nyaman, dan efisien bagi kelancaran sistem logistik,” jelas Ivan.
Dia optimistis, kehadiran K-Log Park Cibitung akan dapat menekan sistem supply chain yang panjang menjadi one stop logistics solutions di bawah satu atap. Selain itu, kata Ivan, keberadaan K-Log Park Cibitung juga dapat menekan mahalnya biaya logistik di Indonesia yang berada pada kisaran 22 persen hingga 27 persen.
JAKARTA - PT Kamadjaja Logistics akan memulai mengoperasikan Kawasan K-Log Park di Cibitung, Jawa Barat, pada 26 Maret mendatang. K-Log Park Cibitung
- Kolaborasi PNM dan BPOM Percepat Pertumbuhan UMKM Pangan
- Pembangunan IKN Kembali Dilanjutkan, Anggaranya Sangat Wow
- Jangan Kaget, Sebegini Dana untuk Program Swasembada Pangan
- Rayakan HUT ke-3, Bank Aladin Syariah Gelar Berbagai Kegiatan
- PTPN Group - SGN Launching Gerakan Menuju Swasembada Gula Indonesia
- Pertamina Trans Kontinental Raih 6 Penghargaan Lingkungan