Kamaruddin Sebut Putri Candrawathi Otak Pembunuhan, Febri Diansyah Bereaksi
jpnn.com - JAKARTA - Kamaruddin Sebut Putri Candrawathi Otak Pembunuhan, Febri Diansyah Bereaksi.
Penasihat hukum Putri Candrawathi, Febri Diansyah merespons pernyataan Kamaruddin Simanjuntak yang menyebut kliennya merupakan otak pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Adapun pernyataan Kamaruddin yang menyebut istri Ferdy Sambo itu merupakan otak pembunuhan ditayangkan salah satu stasiun TV swasta.
"Kami sudah membantah tegas pernyataan Saudara Kamaruddin tersebut," kata Febri dalam keterangannya, Senin (24/10).
Eks Jubir KPK itu meminta Kamaruddin yang merupakan pengacara keluarga Brigadir Yosua, tidak membuat asumsi baru dan hoaks dalam kasus yang sudah memasuki persidangan tersebut.
"Kami imbau rekan Kamaruddin memperhatikan fakta objektif dalam perkara ini dan tidak membangun asumsi baru."
"Kami juga tidak ingin ada informasi hoaks selama proses persidangan ini," sambung Febri Diansyah.
Febri Diansyah mengatakan majelis hakim telah ditunjuk untuk memutus perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua itu.
Febri Diansyah merespons pernyataan Kamaruddin Simanjuntak yang menyebut Putri Candrawathi otak pembunuhan Brigadir Yosua. Simak kalimatnya.
- Pembunuh Siswi SMP di Kuburan Cina Divonis 10 Tahun Penjara, Keluarga Korban Kecewa
- Kapolri Tunjuk Irjen Pol Andi Rian R Djajadi Sebagai Kapolda Sumsel
- Eks Jubir KPK Apresiasi Klarifikasi Kaesang Pangarep soal Penggunaan Jet Pribadi
- Putusan MK soal Pilkada Melambungkan Nama Fahri Hamzah di X
- Eksaminasi Kasus Vina & Eky: Reza Singgung Nasib Ferdy Sambo, Bandingkan dengan Iptu Rudiana
- Febri Diansyah Terima Hampir Rp4 Miliar terkait Kasus SYL Cs