Kamera Tersembunyi Mewabah di Korea Selatan, Kaum Hawa Selalu Dihantui Ketakutan

Rekaman mengenai perempuan yang kemudian diunduh ke situs di mana pelanggannya kebanyakan pria harus membayar untuk bisa melihat gambar-gambar tersebut.
Sekarang ada tim khusus di Korea Selatan yang melakukan penyisiran secara teratur untuk menemukan kamera tersembunyi di tempat-tempat umum, seperti toilet umum.
Menurut Heather tim khusus ini merupakan pertanda bahwa Pemerintah Korea Selatan menangani masalah dengan serius, namun dia mengatakan masih banyak yang bisa dilakukan.
"Diperlukan tindakan pencegahan lain dari pada sekedar menyisir toilet," katanya.
"Yaitu mengubah perilaku warga."
Ketimpangan gender yang mendalam
Dengan teknologi terus berkembang maju, tindak kejahatan seksual digital sangat meningkat di Korea Selatan.
Di tahun 2008, kurang dari empat persen kejahatan seksual di Korea Selatan melibatkan pengambilan gambar ilegal.
Jumlah kasus ini meningkat dari 585 menjadi 6.615 di tahun 2017, yang juga merupakan 20 persen dari kasus berkenaan kejahatan seksual.
Inilah kenyataan yang dialami banyak perempuan di Korea Selatan: selalu takut saat mencoba baju di kamar ganti, pergi ke toilet umum, bahkan saat sedang tidur di rumah sendiri
- Laga Perdana Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Tidak Gentar Lawan Korea Selatan
- Babak Baru Perang Dagang Dunia, Indonesia Jadi 'Sasaran Empuk'
- Dunia Hari Ini: Barang-barang dari Indonesia ke AS akan Dikenakan Tarif 32 Persen
- Warga Indonesia Rayakan Idulfitri di Perth, Ada Pawai Takbiran
- Daya Beli Melemah, Jumlah Pemudik Menurun
- Dunia Hari Ini: Mobil Tesla Jadi Target Pengerusakan di Mana-Mana