Kami Mohon pada Hakim yang Mewakili Tuhan di Muka Bumi ini

jpnn.com - JAKARTA - Ruhut Sitompul juru bicara Tim Pemenangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, meminta majelis hakim bisa menjalankan proses persidangan terdakwa kasus dugaan penistaan agama terhadap Ahok dengan adil.
"Kami memohon pada hakim yang mewakili Tuhan di muka bumi ini, tolonglah beri keadilan yang seadil-adilnya kepada Ahok," kata Ruhut di depan gedung bekas Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (13/12).
Ruhut menjelaskan, Ahok sejak awal sudah sangat siap menghadapi persidangan perdana. Tidak ada rasa khawatir yang dialami oleh suami Veronica Tan itu.
"Dia mengalir, dia tenang ya, enggak usah khawatir," ucap Ruhut.
Ahok terjerat perkara dugaan penistaan imbas pernyataannya berkaitan dengan Surat Al Maidah ayat 51. Dia mengatakan hal itu saat datang ke Kepulauan Seribu. (gil/jpnn)
JAKARTA - Ruhut Sitompul juru bicara Tim Pemenangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, meminta majelis hakim bisa menjalankan proses persidangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BSI Menyalurkan Bantuan Untuk Pembangunan Pesantren dan Santunan Yatim
- Tunjangan Profesi Guru dan Pengawas PAI Dirapel, Bukan Hanya PNS & PPPK
- Guru PPPK Bulan Ini Mengantongi Rp20 Juta ya? Oh, Nikmatnya
- Mudik 2025, Tol Semarang ABC Siap Terapkan One Way Lokal Kalikangkung-Bawen
- Ambiguitas Komitmen Iklim Para Pendana Infrastruktur Gas di Indonesia
- Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol