Kamis Depan, Angie Jalani Sidang Perdana
Sabtu, 01 September 2012 – 20:02 WIB
JAKARTA - Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Angelina Sondakh, bakal segera menyandang status terdakwa. Rencananya, Angelina yang kini menjadi tersangka kasus korupsi itu akan menjalani sidang perdana pada Kamis (6/9) mendatang. Seperti diketahui, Angie -sapaan Angelina- saat ini menjadi tersangka dalam dua perkara korupsi sekaligus. Pertama, janda mendiang Adjie Massaid itu selaku anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR terjerat perkara korupsi suap anggaran Wisma Atlet SEA Games.
"Sudah ditetapkan jadwal sidangnya. Sidang perdananya 6 September," kata Sudjatmiko, juru bicara Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat dihubungi, Sabtu (1/9).
Baca Juga:
Ia menambahkan, majelis hakim yang akan menyidangkan Angelina juga sudah dibentuk. "Ketua majelisnya saya sendiri," sambung hakim asal Yogyakarta itu.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat, Angelina Sondakh, bakal segera menyandang status terdakwa. Rencananya, Angelina yang kini menjadi
BERITA TERKAIT
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul
- Hadir di Indonesia AI Day 2024, ESQ Perkuat Kolaborasi Teknologi dan SDM