Kamis, Polisi Bakal Garap Ahmad Dhani

jpnn.com, JAKARTA - Polres Metro Jakarta Selatan mengagendakan pemeriksaan musikus Ahmad Dhani sebagai tersangka kasus dugaan ujaran kebencian pada Kamis (30/11).
"Kami sudah kirim surat panggilan untuk hari Kamis, yang bersangkutan kami periksa," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Iwan Kurniawan saat dikonfirmasi, Selasa (28/11).
Mengenai penetapan tersangka, Iwan mengatakan penyidik sudah menemukan dua alat bukti. Saat disinggung dua alat bukti itu, Iwan merahasiakannya.
Iwan menegaskan, kasus ini murni adanya tindak pidana. Dia membantah penetapan tersangka berlatar belakang politis.
"Saya hanya melaksanakan tugas dalam proses penegakan hukum. Ada masyarakat melapor tentang terjadinya satu peristiwa pidana. Kami tidak melihat ada unsur apa-apa," katanya.
Menurutnya, penyidik melakukan gelar perkara pada Kamis (23/11) silam. Setelah gelar perkara, polisi mendapati kasus itu memenuhi unsur pidana, sehingga Ahmad Dhani ditetapkan sebagai tersangka. (tan/jpnn)
Penyidik sudah menemukan dua alat bukti terkait kasus Ahmad Dhani.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Kenang Titiek Puspa, Ahmad Dhani: Dewinya Komposer, Belum Ada yang Seperti Beliau
- Ahmad Dhani Kenang Momen Terakhir Bersama Titiek Puspa, Ungkap Fakta Ini
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka