Kampanye 22 Agustus, Jalan Diprediksi Macet
Kamis, 02 Agustus 2012 – 07:57 WIB

Kampanye 22 Agustus, Jalan Diprediksi Macet
CIMAHI - Selama musim kampanye pemilihan walikota (Pilwalkot) Cimahi, lalu lintas di kawasan Kota Cimahi diprediksi akan macet. Perkiraan tersebut besar kemungkinan terjadi, mengingat ruas-ruas jalan di Kota Cimahi dikenal pendek dan sempit.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Cimahi, Erick Yudha Buana memperkirakan kemacetan parah itu akan terjadi di pusat Kota Cimahi. "Prediksi kemacetan akan selalu ada mengingat kondisi ruas jalan di Cimahi yang sempit dan pendek. Terlebih, kampanye hanya berselang dua hari setelah Lebaran. Kita semua tahu, ruas jalan di Cimahi menjadi perlintasan utama arus balik pemudik yang menggunakan sepeda motor," ungkap Erik, kemarin (1/8).
Baca Juga:
Pihaknya mengatakan, akan menempatkan sejumlah petugas Dishub untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas, terutama di ruas-ruas jalan seperti Jalan Amir Machmud, Gatot Subroto, Sriwijaya, dan Gandawijaya yang memang posisinya berada di pusat kota. Selain menempatkan petugas, Erik pun mengaku sudah berkoordinasi dengan aparat kepolisian untuk mengamankan ruas-ruas jalan yang dilalui peserta kampanye. "Tidak hanya penempatan petugas, seluruh ruas jalan, terutama jalan protokol akan diamankan," katanya.
Antisipasi pun akan dilakukan di sepanjang ruas jalan sekitar tempat berkumpulnya massa. Menurut Erik, tempat-tempat itu perlu mendapat pengawasan ketat karena di sekitar lokasi itu sangat rawan terjadi kemacetan lalu lintas. "Untuk antisipasi tempat yang akan dipakai berkumpulnya massa akan kami koordinasikan kembali dengan pihak KPU,” katanya.
CIMAHI - Selama musim kampanye pemilihan walikota (Pilwalkot) Cimahi, lalu lintas di kawasan Kota Cimahi diprediksi akan macet. Perkiraan tersebut
BERITA TERKAIT
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah