Kampanye di Palembang, Megawati ke Pasar Beli Duku

Kampanye di Palembang, Megawati ke Pasar Beli Duku
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri saat membeli duku di Pasar 16 Ilir Palembang, Jumat (28/3). Foto: Humas DPP PDIP for JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Pasar seolah sudah menjadi salah satu tujuan utama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sebelum berkampanye di luar Jakarta. Hari ini, Presiden RI kelima itu menyambangi Pasar Ilir 16 di Palembang sebelum kampanye di Lapangan Sukarame di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan itu.

Didampingi sejumlah pengurus teras PDIP seperti Tjahjo Kumolo, Hasto Kristianto, Effendi Simbolon, Trimedia Panjaitan dan Eriko Sotarduga, Megawati langsung membuat kaget para pedagang di Pasar Ilir 16. Putri Proklmator RI, Soekarno itu pun tak lupa menyapa para pedagang. Disempatkannya berhenti di depan salah satu lapak untuk berdialog.

Sebagaimana siaran pers Humas DPP PDIP, salah satu pedagang yang diajak dialog adalah Epi, penjual buah  di pasar itu. Saat berdialog, Megawati langsung tergelitik menanyakan buah asli Palembang. Pasalnya, di antara dagangan Epi terdapat sejumlah buah impor. "Mana yang buah asli Palembang?” tanya Megawati.

Spontan, Epi menunjuk duku palembang yang sudah kesohor. Megawati lantas menanyakan soal buah impor yang dijual Epi seperti strawberry, jeruk dan pisang. Namun, Epi dengan polos menimpali jawaban Megawati, "Biar beragam saja jualannya, Bu," ucap Epi.

Megawati pun membeli dua kilogram duku palembang. Terang saja Epi semakin berbunga-bunga.

Saat Megawati blusukan ke pasar, sejumlah pengurus teras PDIP yang menyertainya ikut mensosialisaikan Joko Widodo alias Jokowi sebagai calon presiden dari partai bermoncong putih itu. Surat mandat dari Megawati untuk Jokowi agar maju di pemilu presiden pun dibagi-bagikan ke para pedagang dan pengunjung pasar.

Seusai blusukan di Pasar Ilir, Megawati melanjutkannya dengan kuliner. Ia memilih sebuah rumah makan di tepi Sunga Musi untuk makan siang dengan menyantap pepes khas setempat yang disebut pais dan tekwan.

Bagi Megawati, Palembang tentu bukan daerah asing. Sebab, almarhum suaminya, Taufiq Kiemas adalah putra Palembang.(ara/jpnn)

JAKARTA - Pasar seolah sudah menjadi salah satu tujuan utama Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sebelum berkampanye di luar Jakarta.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News