Kampanye Pencegahan Narkoba Film Pendek
Minggu, 14 April 2013 – 16:40 WIB
JAKARTA - Divisi Mahasiswa Anti-Narkoba (DMAN) Universitas Trisakti (Usakti) punya cara unik melakukan kampanye pencegahan narkoba. Dengan cara partisipatif dan didukung Badan Narkotika Nasional (BNN), mahasiswa kampus reformasi itu menggelar kompetisi film pendek berdurasi 7 - 10 menit yang diikuti 27 Kampus se-Indonesia.
''Kami ingin melakukan kampanye pencegahan penyalahgunaan narkoba dengan cara yang menarik dan partisipatif,” kata Ketua Panitia Caesar Budi Satria dari DMAN ketika mengikuti Focus Group Discussion (FGD) di BNN, Jakarta, Sabtu (13/4).
Baca Juga:
Menurut Caesar, FGD yang melibatkan para pegiat antimadat ini untuk mendapatkan masukan dari kompetisi film pendek tersebut. Selain BNN, acara ini juga dihadiri oleh Praktisi Perfilman dan Gerakan Nurani Nusantara (GANN). "Agar film pendek yang terpilih nanti benar benar menyentuh dan dapat mencegah penontonnya dari bahaya narkoba," katanya.
Kasubdit Masyarakat pada Direktorat Advokasi Deputi Pencegahan BNN Siti Alfiasih menyebutkan bahwa kegiatan yang diinisiasi DMAN Usakti ini perlu diapresiasi. BNN sendiri kata dia, mendukung penuh.
JAKARTA - Divisi Mahasiswa Anti-Narkoba (DMAN) Universitas Trisakti (Usakti) punya cara unik melakukan kampanye pencegahan narkoba. Dengan cara partisipatif
BERITA TERKAIT
- Yura Yunita Siap Gelar Konser Tunggal, Catat Tanggalnya
- Bintangi Film Guna Guna Istri Muda, Lulu Tobing Berbagi Cerita Saat Syuting
- Official Trailer dan Poster Film Sorop Resmi Dirilis, Begini Penampakannya
- Penampilan Istimewa di Hari Kedua Joyland Festival Jakarta 2024
- Syuting Film Sorop, Para Pemain Mengaku Mandi Air Garam, Kenapa?
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat