Kampanye Tolak Politik Uang, Bang Zul Ajak Ibu-Ibu Muslimah
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan akan menggandeng organisasi muslimah untuk kampanye tolak politik uang ke seluruh Indonesia, dalam rangka menghadapi tahun politik jelang Pilkada serentak 2019, serta Pilpres dan Pemilu Legislatif 2019.
"Kita ajak ibuibu muslimah bersama kampanye tolak politik uang. Kita sepakat Politik uang itu menjauhkan rakyat dari sejahtera dan mendekatkan pada sengsara," ujar Zulkifli Hasan saat menggelar buka puasa bersama Badan Musyawarah Organisasi Wanita Muslimah (BMOIWI), Persatuan Syarikat Wanita Islam, Badan Koordinasi Majelis Taklim dan Wanita Syarikat Islam.
Acara dilaksanakan di Rumah Dinas Ketua MPR, Jalan Widya Chandra IV No 16, Jakarta Selatan, Selasa (28/5)
Bagi Zulkifli Hasan, kampanye dan ajakan Ibu Ibu muslimah akan lebih mudah diterima karena bersentuhan langsung sehari-hari dengan masyarakat
"Kesadaran tolak politik uang itu dimulai dari lingkungan sekitar dan dari komunitas komunitas warga. Dari situ akan terus meluas dengan kampanye dari Ibu Ibu muslimah ini,” lanjut Ketua Umum PAN ini
Seiring dengan kampanye tolak politik uang, Zulkifli Hasan juga mengajak ibu-ibu muslimah untuk memilih pemimpin berdasarkan latar belakang yang bersih, bebas korupsi serta konsisten membela rakyat dan umat
"Jadi jangan memilih berdasarkan pencitraan, sembako, sarung atau amplop. Mulai hari ini kita pilih pemimpin karena integritasnya, kemampuannya dan dicek dia harusnya tegas berpihak pada ummat," tutup Zulkifli Hasan. (adv/jpnn)
Menghadapi tahun Politik jelang Pilkada, Pilpres dan Pemilu Legislatif , Zulkifli Hasan gandeng organisasi muslimah kampanye tolak politik uang.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Putri Zulhas Singgung Pentingnya Kemandirian Pangan saat Workshop PAN
- Di Silaknas ICMI, Muzani: Prabowo Ratusan Kali Ingatkan Bahaya Perpecahan Bagi Bangsa
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Ibas: Toleransi, Kasih Sayang, dan Kesehjahteraan Bisa Tangkal Radikalisasi
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti