Kampung Susun Bayam Mulai Dibangun, Anies Baswedan Bilang Begini

Kampung Susun Bayam Mulai Dibangun, Anies Baswedan Bilang Begini
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meletakkan batu pertama pembangunan Kampung Bayam, Jakarta Utara, Sabtu (7/5). Foto: Dokumentasi Pemprov DKI Jakarta

Dia menyebut warga bakal tetap bisa meneruskan profesi, sehingga JIS bisa menjadi contoh stadion bertaraf internasional yang berdampingan dengan masyarakat petani perkotaan.

"Kami titipkan tiga hal pada semua yang mengerjakan, yakni on budget, on schedule, dan on quality. Sehingga, huniannya jadi yang terbaik serta tepat waktu tuntas September,” tutur eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Kampung Susun Bayam terdiri dari 3 blok atau gedung dengan 4 lantai.

Bangunan diperuntukkan bagi 135 kepala keluarga, ditambah dengan 3 unit hunian khusus difabel, sehingga total berjumlah 138 unit hunian.

Unit hunian memiliki luas 36 meter persegi dengan layout ruangan meliputi dua kamar tidur, satu kamar mandi, dapur, ruang keluarga, balkon dan tempat menjemur pakaian. (mcr4/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Jokowi Adu Jago

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meletakkan batu pertama atau groundbreaking pembangunan penataan Kampung Susun Bayam, Pademangan, Jakarta Utara.


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News