Kanal Dirusak Pendemo, 10 Juta Warga India Krisis Air Bersih

jpnn.com - DELHI - Aksi unjuk rasa yang diwarnai dengan aksi kekerasan yang dilakukan oleh masyarakat Jat di ibu kota India, Delhi menyebabkan 10 juta warga India tak mendapat pasokan air bersih. Sebab kanal Munak yang menjadi kanal penting untuk pasokan air ke Delhi dirusak masa pengunjuk rasa.
Menteri perairan India, Kapil Mishara mengatakan, diperlukan waktu sekitar dua minggu untuk memperbaiki keruskaan kanal tersebut dan menormalkan kembali pasokan air.
"Pasokan masih akan terbatas sampai Munak sepenuhnya diperbaiki. Krisis belum berlalu. Orang sebaiknya menggunakan air dengan hati-hati." himbaunya.
Selain merusak kanal air dan menguasai angkutan umum kareta api, aksi unjuk rasa yang diwarnai kekerasan tersebut, sedikitnya 16 orang meninggal dan ratusan lainnya cedera.
Komunitas Jat -yang tergolong kasta tinggi- menuntut kuota untuk pekerjaan dan pendidikan, seperti yang dinikmati oleh kasta golongan bawah.(ray/jpnn)
DELHI - Aksi unjuk rasa yang diwarnai dengan aksi kekerasan yang dilakukan oleh masyarakat Jat di ibu kota India, Delhi menyebabkan 10 juta warga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia