Kandas, Kapal Penyelundup Diamankan
Senin, 30 Agustus 2010 – 17:01 WIB

Kandas, Kapal Penyelundup Diamankan
Diduga, kandasnya kapal itu terjadi karena kondisi sungai yang tak sesuai dengan kapasitas kapal KM Afikri yang memiliki bodi besar. Begitu juga dengan kondisi air sungai yang dalam keadaan dangkal, sehingga membuat kapal tak dapat bergerak dan kemudian kandas. Apalagi, di dalam kapal terhadap muatan balpres.
Baca Juga:
Disandarkan di pelabuhan Polair Dumai, terlihat kondisi palka dan lambung KM Afikri sangat besar. Namun, hanya terdapat puluhan balpres saja yang tersisa di kapal itu, yang besar kemungkinan sudah sempat dibongkar oleh pemiliknya. "Menurut keterangan ABK kapal, kalau muatan yang mereka bawa dari Malaysia memang hanya itu," terang Hanafi. Katanya pula, pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap ABK yang dijadikan tersangka dalam kasus ini.
Mengacu pada Pasal 102 Undang-undang Nomor 17 tentang Kepabeanan, selanjutnya berdasarkan ketentuan, aparat akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Untuk itu, demi memudahkan pemeriksaan, nakhoda KM pun kini diamankan, dan saat ini menjadi TSK berikut barang buktinya yang juga diamankan.
Sementara itu, salah seorang ABK, Herman, ketika ditemui menyebutkan bahwa mereka berlayar dari Dumai menuju ke Malaysia membawa arang. "Daripada kosong (baliknya), maka kami membawa balpres berapa adanya, untuk membantu operasional kapal," kata Herman pula. Rencananya, setelah di Dumai barang-barang itu akan mereka jual sendiri.
DUMAI - Jajaran Sat Pol Air Polresta Dumai kembali dilaporkan berhasil mengungkap aksi penyelundupan yang masuk ke Dumai. Jumat (27/8) sekitar pukul
BERITA TERKAIT
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Pemprov Jabar Bakal Ajukan Banding
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- SMB II Palembang Raih Penghargaan Bandara Terbaik di ASQ Awards 2024