Kandidat Cawapres Mengerucut 2 Nama, Aher dan Habib

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Gerindra Riza Patria mengatakan, partainya masih terus menggodok nama cawapres yang akan mendampingi Prabowo. Riza menjelaskan, dari sembilan tokoh yang diusulkan PKS, kini mengerucut dua nama yakni Ahmad Heryawan dan Salim Segaf Al Jufri.
Sedangkan Partai Amanat Nasional (PAN), dari empat kader terbaiknya kini tinggal satu yang punya kesempatan yakni Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Pun demikian dari Partai Demokrat (PD), tadinya ada nama Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) PD Agus Harimurti Yudhoyono dan anggota Majelis Tinggi PD yang juga Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi. “Saya kira tinggal satu yaitu AHY,” tegasnya di gedung DPR, Kamis (12/7).
Jadi, kata Riza, sejauh ini tinggal empat calon dari partai politik. Sedangkan yang berpeluang dari luar partai politik adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan. Ada pula nama mantan Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung (CT).
“Tapi, yang saya ketahui yang bersangkutan (CT) tidak mau maju di pilpres 2019, karena pengin fokus usaha. Nanti kami akan lihat dan kami tanyakan,” katanya. (boy/jpnn)
Nama kandidat cawapres dari PKS sudah mengerucut pada dua nama yakni Aher dan Habib Salim Segaf Al Jufri.
Redaktur & Reporter : Boy
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Perkuat Solidaritas, PKS & AK Party Bertemu Membahas Perjuangan Palestina
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini
- Sidang Parlemen Dunia, Jazuli Juwaini: RI Terus Berjuang Dukung Kemerdekaan Palestina
- 24 Jam Nonstop, Posko Mudik Lebaran DPW PKS Banten Sediakan Fasilitas Pijat Relaksasi