Kang Arief Perkenalkan Tumbler Terbuat dari Bambu Kepada Megawati di Rakernas PDIP
Kang Arief (sapaan akrab Arief Rachman) yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga DPP Banteng Muda Indonesia (BMI) itu pun memperkenalkan berbagai macam kerajinan tangan khas Jawa Barat yang terbuat dari bambu kepada Ibu Megawati Soekarnoputri.
Arief Rachman yang saat ini ditugasi PDI Perjuangan untuk maju sebagai Caleg di Dapil Jawa Barat III (Kabupaten Cianjur dan Kota Bogor) mengatakan Jawa Barat memiliki banyak perajin bambu tradisional.
Menurut Kang Arief, PDI Perjuangan berkomitmen untuk mendukung pengembangan produk-produk UMKM Jawa Barat agar bisa memiliki nilai tambah secara ekonomi.
“Salah satunya tempat air minum (Tumbler) Bambu ini. Dan, produk UMKM ini kami pasarkan diaplikasi Media Pintar Perjuangan (MPP) PDI Perjuangan,” kata Arief Rachman di Hall B, JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (1/10/2023).
“MPP adalah aplikasi dari PDI Perjuangan menjadi jawaban pasti Digitalisasi Ekonomi Kreatif di era modern saat ini.," ujar Kang Arief.
Namun, kata dia, melalui aplikasi ini tidak melupakan dan mengurangi nilai Budaya Bangsa Indonesia yang kaya raya.
“Dukung Ekonomi Kreatif dan Produk Lokal Indonesia melalui Aplikasi Media Pintar Perjuangan dan Download di Playstore dan App store,” ujar Kang Arief.(fri/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Kang Arief memperkenalkan berbagai macam kerajinan tangan khas Jawa Barat yang terbuat dari bambu yaitu tumbler kepada Ibu Megawati Soekarnoputri.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Megawati Ungkap Survei Pesanan, Singgung Pertanyaan ke Responden By Phone
- Hasto PDIP Ungkap Keyakinan, Pertemuan Megawati-Prabowo Pasti Akan Terjadi
- Megawati Mengaku Tak Punya Handphone, Singgung soal Penyadapan dan James Bond
- Hasto: PDIP tidak Ada Persoalan dengan Pak Prabowo
- Pimpin Konsolidasi PDIP di Jateng, Megawati Minta Kader Bergotong Royong Memenangkan Andika-Hendi