Kang TB Sudah Bertemu Panglima TNI dan KSAD: Kesimpulannya, Semuanya Baik-Baik Saja

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Mayjen TNI (Purn) Tubagus Hasanuddin menyatakan tidak ada disharmoni antara Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman.
Mantan sekretaris militer kepresidenan itu mengaku sudah bertemu dengan kedua jenderal bintang empat tersebut.
TB Hasanuddin mengaku sudah bertemu dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa pada Senin 5 September 2022.
Kemudian, TB Hasanuddin sudah pula bertemu KSAD Jenderal Dudung Abdurachman pada Selasa 6 September 2022 pukul 15.00 WIB.
“Kesimpulannya, tidak ada disharmoni di antara mereka. Semuanya baik-baik saja,” kata Kang TB, panggilan akrab TB Hasanuddin, kepada wartawan, Rabu (7/9).
Politikus PDI Perjuangan itu mengatakan bahwa apabila ada perbedaan pendapat dalam sebuah diskusi, itu merupakan hal yang biasa dan wajar dalam lembaga atau organisasi mana pun.
"Wajar saja bila ada perbedaan pendapat, tetapi sejauh ini relasi Panglima-KSAD tidak terganggu dan mereka menjalankan tugas sesuai aturan dan tupoksi masing-masing. Jadi, jangan terlalu mengada-ada," ungkap Kang TB.
Sebelumnya, anggota Komisi I DPR Effendi Muara Sakti Simbolon menduga hubungan antara Jenderal Andika Perkasa dan Jenderal Dudung Abdurachman tidak harmonis. Menurut dia, hal itu sudah menjadi rahasia umum.
Kang TB Hasanuddin menegaskan bahwa hubungan antara Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman baik-baik saja.
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Kemenhan Tetapkan 787 PNS dan PPPK Jadi Komponen Cadangan, Untuk Apa?
- Menhan Bagikan 700 Mobil Maung ke Panglima TNI hingga Babinsa
- Komitmen Kapolri dan Panglima TNI Tindak Oknum Penyerang Polresta Tarakan Diapresiasi
- Banyak Gugatan Hasil Pilkada 2024, Legislator PDIP Kritik Kerja KPU