Kang Ujang: Persaingan Risma dan Anies Baswedan Bakal Makin Keras

jpnn.com, JAKARTA - Panggung politik 2021 diprediksi bakal diwarnai persaingan antara Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Hal itu merupakan salah satu proyeksi politik 2021 versi Direkur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin.
Selain persaingan Risma dan Anies, Ujang melihat persoalan bandul kekuatan pemerintah versus rakyat, pilkada serentak 2022 atau 2024, juga menjadi bagian peristiwa politik yang akan mewarnai 2021 ini.
Ujang memprediksi, di pentas politik nasional, tidak akan terjadi banyak perubahan pada 2021 ini.
Artinya, ujar Ujang, hanya akan ada dua bandul kekuatan, yakni pemerintah dan rakyat.
"Jadi, pemerintah versus rakyat," tegas Ujang dikutip dari akun Ujang Komaruddin Channel di YouTube, Sabtu (9/1).
Pria kelahiran Subang 9 Agustus 1981 itu menjelaskan, publik tahu bahwa saat ini di parlemen tidak ada oposisi yang kuat.
Hampir 85 persen kekuatan parlemen dikuasai koalisi pemerintah. Hanya menyisakan PKS dan Partai Demokrat.
Persaingan antara Tri Rismaharini atau Bu Risma dengan Anies Baswedan akan mewarnai pentas politik sepanjang 2021.
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo