Kangen, Luna-Ariel Berpelukan di Tahanan
Bawakan Makan Siang dan Tukang Cukur
Selasa, 29 Juni 2010 – 09:15 WIB

Luna Maya usai membesuk Ariel di Tahanan Mabes Polri, Senin (28/6). Foto: Jawa Pos
Ada juga Capung, gitaris Java Jive yang sekarang berprofesi sebagai produser di Musica Studio (major label yang menaungi band Ariel). Dari penuturan Capung, tergambar suasana pertemuan dua sejoli yang sedang hangat dibicarakan oleh media dalam negeri maupun luar negeri tersebut. "Luna sama Ariel akhirnya ketemu. Mereka pelukan," ucapnya.
Luna mungkin sudah lama menahan rindu karena seminggu tidak bisa bertemu dengan duda satu anak itu. "Kelihatannya sih seperti itu. Mereka kangen-kangenan," imbuhnya. Ketika berpelukan, lanjut dia, Luna terharu. Perempuan yang harus kehilangan beberapa job karena kasus video itu, kata Capung, memang tidak sampai menitikkan air mata. Tapi, terlihat dari caranya memeluk Ariel, Luna ingin mendukung kekasih hatinya itu untuk tabah.
Selanjutnya, mereka makan siang bersama di sebuah ruangan. Tak hanya Ariel dan Luna, Capung, beberapa manajer Ariel-Luna, serta teman yang menjenguk juga ikut makan bersama. Luna sudah mempersiapkan pertemuan tersebut. Aktris kelahiran Bali pada 26 Agustus 1983 itu membawa makanan dengan beragam menu untuk Ariel.
"Luna membawa banyak makanan. Jadi, semua bisa makan bareng. Ada ayam padang, ada fast food, ada sayur buncis, banyak sih. Saya juga tadi bawa otak-otak. Kami makan bareng," jelasnya.
Tak hanya masalah perut Ariel yang diperhatikan Luna. Masalah penampilan juga tak luput. Mantan bintang iklan sabun Lux itu mendatangkan kapster khusus untuk merapikan rambut kekasihnya yang katanya mulai tidak rapi tersebut. "Sekarang rambut Ariel sudah dirapikan," ucapnya.
JAKARTA – Tak kuasa menahan rindu, artis cantik Luna Maya akhirnya menemui Nazril Irham alias Ariel, 28, di Bareskrim Mabes Polri Senin (28/6).
BERITA TERKAIT
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia