Kans Taufik-Sony di All-Indonesian Final
Semangat Ulangi Sukses 2008
Sabtu, 26 Juni 2010 – 05:17 WIB

MAJU - Pebulutangkis Indonesia Taufik Hidayat sukses menumbangkan rekannya Simon Santoso, lewat pertarungan ketat 21-14/13-21/21-13, dan melaju ke babak semifinal Djarum Indonesia Open Super Series 2010. Foto: Charlie Lopulua/Indopos.
JAKARTA - Sony Dwi Kuncoro melanjutkan tren positifnya. Kemarin (25/6) tunggal pria terbaik pelatnas itu sukses merebut tiket semifinal Djarum Indonesia Open Super Series. Tiket tersebut dibukukan Sony setelah menekuk pemain senior Malaysia Wong Choong Han 21-11, 21-17 di Gelora Bung Karno. Jika benar-benar Sony sukses menekuk Chong Wei, peluang all Indonesian-final di tunggal pria terbuka lebar. Sebab, di semifinal lain Taufik akan menghadapi Nguyen Tien Minh. Taufik yang menjadi unggulan kedua seharusnya bisa mengalahkan pemain asal Vietnam itu.
Pada semifinal hari ini, Sony akan menghadapi unggulan pertama Lee Chong Wei. Pemain Malaysia itu kemarin mengalahkan wakil Jepang Kenichi Tago 21-12, 8-21, 21-12. Di atas kertas, Chong Wei memang lebih unggul. Namun, itu tidak berarti Sony bakal kalah mudah. Bahkan, peluangnya ke final terbuka lebar, seperti torehannya di Singapura Terbuka pekan lalu.
Baca Juga:
Saat itu, Sony menekuk Chong Wei di perempat final. Sukses membungkam Chong Wei menjadi jalan bagi Sony untuk menjadi kampiun di Singapura Terbuka.
Baca Juga:
JAKARTA - Sony Dwi Kuncoro melanjutkan tren positifnya. Kemarin (25/6) tunggal pria terbaik pelatnas itu sukses merebut tiket semifinal Djarum Indonesia
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat