Kantong Cekak tak Usah Ikut Maju
Rabu, 06 Juni 2012 – 07:52 WIB

Kantong Cekak tak Usah Ikut Maju
Saking besarnya dana yang harus dikeluarkan, Abdul Wahab mengingatkan para kandidat agar siap mental jika nantinya tidak mendapatkan perahu pencalonan. Sudah menghambur-hamburkan uang, tapi gagal menjadi calon karena tak ada partai yang mengusungnya.
Dia menyebut ada tiga syarat sebagai kandidat. "Dia harus siap mental, siap otak, dan kantong harus tahan," imbuhnya.
Mengenai banyaknya kandidat yang berminat maju, setidaknya dibanding pilgub 2008 silam, Wahab menilainya sebagai hal yang menyenangkan. "Itu pertanda bagus lah, banyak yang mau," ucapnya.
Khusus terhadap para kandidat yang selama ini berkiprah di Jakarta dan turun gunung ikut maju di pilgub Sumut 2013, Wahab menyarankan agar mereka kerja keras untuk mensosialisasikan diri. "Harus kerja keras, setidaknya orang-orang di kecamatan tak ada yang tak kenal. Cukup di (kota) kecamatan dulu, tak usah sampai desa," sarannya.
JAKARTA - Politisi senior asal Sumut, Abdul Wahab Dalimunthe, menyarankan agar para tokoh berkantong cekak tidak usah ikut maju sebagai calon gubernur
BERITA TERKAIT
- Bawaslu Incar Pemodal Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos