Kantor Dibakar, Harian Palopo Pos Tetap Terbit
Senin, 01 April 2013 – 01:35 WIB

Kantor Dibakar, Harian Palopo Pos Tetap Terbit
PALOPO --- Kebrutalan massa tidak hanya menyentuh sejumlah gedung pemerintahan, sekretariat kantor partai politik, dan penyelenggara pemilukada, tapi juga jajaran media. Group Fajar, khususnya Kantor Harian Palopo Pos ikut dibakar. Sedangkan Kantor Biro Harian Fajar diobrak-abrik massa.
Pantauan FAJAR, pembakaran dan pengrusakan Harian Fajar Group itu tidak pernah disangka masyarakat. Sebab, keberadaan media selama ini terbilang cukup netral dalam memberitakan jalannya proses pilkada.
"Kenapa mesti Palopo Pos dan Biro Fajar ikut jadi sasaran," sesal sejumlah warga saat melihat api yang meludeskan lantai satu Kantor Harian Palopo Pos, Minggu (31/3).
Wakil Pimpinan Harian Palopo Pos, Husain Rasyid yang ditemui mengatakan bahwa massa yang datang jumlahnya sangat banyak. Mayoritas dari mereka merupakan pemuda dengan membawa besin botolan. "Arah massa dari belakang Kuburan Surutanga. Mereka membawa bensin botolan lalu melempari kantor dan membakarnya," aku Husain.
PALOPO --- Kebrutalan massa tidak hanya menyentuh sejumlah gedung pemerintahan, sekretariat kantor partai politik, dan penyelenggara pemilukada,
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku