Kantor Ekspedisi Ninja Ekspres Disatroni Perampok, Rp 200 Juta Raib

jpnn.com, NAGAN RAYA - Kantor ekspedisi atau jasa pengiriman barang Ninja Ekspres di Desa Blang Teungoh, Kecamatan Kuala disatroni kawanan perampok.
Akibat kejadian itu, uang senilai Rp 200 juta raib.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Nagan Raya Aceh AKP Machfud di Nagan Raya, Senin, mengatakan perampokan ini terjadi pada Senin (3/1/2022) dini hari.
Lokasi perampokan tepatnya di Desa Blang Teungoh, Kecamatan Kuala, Nagan Raya.
“Perampokan terjadi di Kantor ekspedisi barang Ninja Ekspres,” ujar Machfud.
Dia mengatakan belum bisa memaparkan kronologi terkait perampokan itu. Polisi sedang menyelidiki kasus tersebut.
Baca Juga: Bripka Aries Pamuji Dipecat, Kariernya sebagai Polisi Tamat, Pernyataan AKBP Hery Tegas
“Kerugian yang dilaporkan mencapai Rp 200 juta,” ujarnya.(antara/jpnn)
Aksi perampokan kembali terjadi di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, pada Senin (3/1) kemarin.
Redaktur & Reporter : Budi
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- Kamar Indekos Disatroni Maling, Jurnalis Kehilangan Rp 20 Juta
- Menhut dan Titiek Soeharto Kunjungi Titik Nol Sabang, Ikon Aceh untuk Negeri
- Kebakaran Menghanguskan 18 Rumah Dinas TNI di Aceh
- Ini Identitas Korban Minibus Masuk Jurang di Sabang, 1 Tewas