Kantor Kecamatan Akan Dijadikan Terminal

jpnn.com - KOTABARU – Kadishubkominfo Kotabaru Sugian Noor mengusulkan tukar guling Kantor Kecamatan Kelumpang Hilir dan terminal. Dia menilai, kantor kecamatan sekarang sangat ideal dijadikan terminal karena lokasinya di pinggir jalan.
“Ini kan sekarang terminal sepi sekali. Sejak pertama dibikin sampai sekarang tidak ada yang isi, para sopir angkutan juga malas ke sana karena naik ke atas menanjak dan agak jauh dari jalan raya,” kata Sugian kepada Radar Banjarmasin, Rabu (13/4) kemarin.
Sugian mengatakan, ketimbang tidak berfungsi dan buang-buang anggaran, maka solusinya terminal ditukar sama kantor kecamatan. “Itu memang saya lihat adalah perencanaan yang asal, sehingga kemudian mubazir jadinya,” cetusnya.
Sekadar diketahui, kantor kecamatan letaknya di ujung desa tepat di pinggir Jalan Provinsi yang menghubungan Kotabaru dan Kabupaten Tanah Bumbu. Sementara di depan kantor agak mendaki ke atas berdiri bangunan terminal yang lengkap, di sana juga ada gedung pengujian mobil. (zal/yn/ram/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus