Kantor Kemenkumham Kebakaran, 13 Unit Branwir Dikerahkan
Kamis, 08 Desember 2022 – 12:41 WIB

Ilustrasi kebakaran. Lima orang yang merupakan satu keluarga tewas di Tanjung Priok. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dilaporkan terbakar pada Kamis (8/12).
Informasi dari Command Center Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, info kebakaran diterima pada pukul 11.05 WIB.
Hingga berita diturunkan, api masih menyala di lantai 5 gedung tersebut.
Saat ini, 13 unit mobil pemadam kebakaran (branwir) dan 65 personel diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan api.
Kepala Bagian Humas Kemenkumham Tubagus Erif membenarkan adanya peristiwa kebakaran itu.
"Kebakaran di kantor kemenkumham. Petugas damkar sudah tiba memadamkan api," ujar Tubagus.
Walau begitu, Tubagus belum bisa memastikan penyebab dari kebakaran tersebut.
Saat ini, pihak terkait masih menelusuri penyebab dari kebakaran.
Kantor Kemenkumham di Kuningan, Jakarta Selatan kebakaran pada Kamis (8/12). Sebanyak 13 Branwir dikerahkan untuk memadamkan api.
BERITA TERKAIT
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Sukahaji Membara di Tengah Konflik Lahan, Puluhan Kios Hangus
- 18 Mobil Terbakar di Banjarbaru, Kok Bisa?
- Kebakaran Menghanguskan 18 Rumah Dinas TNI di Aceh