Kantor Kementerian ESDM Ditembak, Polisi Periksa CCTV

Kantor Kementerian ESDM Ditembak, Polisi Periksa CCTV
Menteri ESDM Sudirman Said. FOTO: JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Polisi masih menyelidiki dugaan penembakan kantor Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), di Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin, Kamis (10/9) siang. Polisi akan memeriksa close circuit television (CCTV) di sekitar lokasi.

“Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap dugaan penembakan ini," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar M. Iqbal saat dihubungi JPNN.com, tadi malam.

Polisi memperkirakan penembakan dilakukan dari jalan layang Casablanca. Tembakan itu mengenai kaca salah satu ruangan staf khusus Menteri ESDM. Polisi juga menemukan kaca bolong dan sebutir proyektil peluru.

“Dari hasil olah TKP (tempat kejadian perkara, red) ditemukan proyektil dan pecahan kaca,” kata Iqbal.

Iqbal memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Polisi masih mengungkap pelaku dan motif penembakan di siang bolong itu.(boy/jpnn)


JAKARTA – Polisi masih menyelidiki dugaan penembakan kantor Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), di Jalan Rasuna Said, Kuningan,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News