Kantor Komnas PA Dilalap Api, Begini Nasib Berkas ANG
jpnn.com - JAKARTA - Kebakaran di kantor Komnas Perlindungan Anak, Sabtu (27/6) malam membuat kelimpungan. Pasalnya gudang penyimpanan data dan arsip nyaris tak tersisa dilalap si jago merah. Terlebih berkas kasus pembunuhan ANG, bocah 8 tahun yang ditemukan tewas di rumah orang tua angkatnya di Denpasar saat ini masih diselidiki pihak Polda Bali.
Di tengah duka karena kantornya terbakar, Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait mengatakan berkas-berkas kasus pembunuhan ANG berhasil diselamatkan. Loh kok bisa?
Beruntung, beberapa berkas ANG ada yang terbawa dalam tas Arist. "Saya masih simpan sangat rapi di tas saya (berkas kasus ANG). Semuanya aman datanya," ujar Arist saat menggelar jumpa pers di kantornya, Jakarta, Minggu (28/6).
Meski demikian, pria berambut ikal itu masih akan mengumpulkan beberapa data lain terkait kasus bocah yang jasadnya ditemukan di bawah kandang ayam itu.
"Masih terus kami kumpulkan, bukan hanya berkas ANG saja, tapi data-data kasus lain. Kami berharap media juga ikut membantu," tandas Arist. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kebakaran di kantor Komnas Perlindungan Anak, Sabtu (27/6) malam membuat kelimpungan. Pasalnya gudang penyimpanan data dan arsip nyaris
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
- Jaksa Agung ST Burhanuddin Soal Jaksa yang Terlibat Judol Hanya Iseng-Iseng, Astaga!
- Pordasi Era Kepemimpinan Aryo Djojohadikusumo Siap Kirim Atlet ke Olimpiade LA 2028
- Menteri Hukum Lantik Widodo Jadi Dirjen AHU, Tekankan Supremasi Hukum yang Transparan