Kantor KPU Bandarlampung Dijaga Ketat Ratusan Polisi dan TNI
jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Polresta Bandarlampung menyiagakan 107 personel untuk mengamankan Kantor KPU Bandarlampung pada penyerahan berkas Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Bandarlampung.
"Kepolisian dibantu satu pleton personel dari Kodim 0410 Kota Bandarlampung," kata Kabag Ops Polresta Bandarlampung Kompol Ujang S, Minggu.
Personel disiagakan di Kantor KPU tersebut guna memastikan kegiatan pendaftaran dan penyerahan berkas Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota berjalan dengan aman.
Pada penyerahan Bacalon tersebut di antaranya yakni H Firmansyah Y. Alfian-Bustomi dan Ike Edwin-Zam zanariah.
"Kedua bakal calon akan membawa banyak simpatisan, kami sudah koordinasikan agar waktu pendaftaran dan penyerahan berkas tidak bersamaan guna menghindari hal hal yang tidak kita inginkan," kata dia. (antara/jpnn)
107 personel disiagakan untuk mengamankan Kantor KPU Bandarlampung pada penyerahan berkas bakal calon Wali Kota Bandarlampung.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Mirza-Jihan Ungkap Tiga Prioritas Bila Menang Pilkada Lampung
- Innovesia dan Komunitas Gemilang Lampung Sepakat Dorong Inovasi Pemuda
- Pengamat Puji Gagasan Visioner Arinal untuk Wujudkan Kedaulatan Pangan di Provinsi Lampung
- Polres Lampung Selatan Tangkap 9 Pelaku Kejahatan
- Warga Tewas Diterkam Harimau di Lampung Barat
- Ganja 5,7 Kg Rencananya Dikirim ke Jakarta, Lampung, dan Pekanbaru