Kantor Pertamina Foundation Digeledah, Begini Kata Dwi Soetjipto

jpnn.com - JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto ogah dibuat pusing terkait penggeledahan kantor Pertamina Foundation di Simprug, Jakarta Selatan, Selasa (1/9) siang, yang dilakukan oleh Bareskrim Mabes Polri.
Mantan dirut PT Semen Indonesia ini menyerahkan hal tersebut sepenuhnya kepada pihak kepolisian. Apapun yang saat ini sedang diselidiki Bareskrim, Dwi mendukung proses tersebut.
"Menurut saya, sesuatu yang seandainya ada hal-hal yang menyangkut pelanggaran hukum, tentu Pertamina harus mendukung penyelesaian semacam itu," ujar Dwi saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Sementara terkait tujuan penggeledahan kantor di Simprug, apakah terkait dugaan adanya korupsi yang diduga merugikan negara ratusan miliar, Dwi mengaku kurang begitu paham. Yang pasti perseroan memastikkan bakal kooperatif memberikan data-data yang dibutuhkan pihak kepolisian.
"Tapi saya tidak tahu (terkait apa kantor Pertamina Simprug digeledah-red), paling tidak tentu saja kita ikuti dulu bagaimana proses itu," tandas Dwi. (chi/jpnn)
JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto ogah dibuat pusing terkait penggeledahan kantor Pertamina Foundation di Simprug, Jakarta Selatan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah