Kantor Polisi Diserang Sekelompok Pria Bersenjata, Kapolsek Punjab Tewas
jpnn.com - INDIA - Pasukan keamanan India baku tembak dengan sekelompok militan bersenjata yang menyerbu sebuah kantor polisi di utara negara bagian Punjab, India, dekat perbatasan dengan Pakistan, Senin (27/7).
Sembilan orang dinyatakan tewas dalam insiden berdarah tersebut. Masing-masing tiga pelaku penyerangan dan enam orang lainnya, termasuk inspektur polisi (Kapolsek) Punjab.
Seperti dilansir BBC, Senin (27/7), para penyerang pertama kali membajak sebuah mobil dengan melepaskan tembakan di sebuah stasiun bus sebelum memasuki kantor polisi di distrik Gurdaspur. Polisi percaya bahwa penyerang berasal dari Kashmir India.
Kepala Polisi Gurdaspur Salwinder Singh mengatakan kepada BBC, "Operasi penyerangan itu sudah berakhir. Ketiga penyerang telah tewas."
Menurut keenam korban sudah termasuk tiga polisi - di antara mereka inspektur polisi Baljit Singh - dan tiga warga sipil. Para penyerang bersenjatakan senjata otomatis dan mengenakan seragam militer.
Serangan seperti ini umum di Kashmir, namun serangan-serangan di negara tetangga Punjab sangat langka. Pasukan keamanan telah dikirim ke daerah untuk membantu proses pengamanan. (ray/jpnn)
INDIA - Pasukan keamanan India baku tembak dengan sekelompok militan bersenjata yang menyerbu sebuah kantor polisi di utara negara bagian Punjab,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gencatan Senjata Tak Berpengaruh, Tentara Israel Tetap Lakukan Pelanggaran di Lebanon
- Arab Saudi Janjikan Pelayanan Kelas Dunia untuk Jemaah Haji & Umrah
- Korsel Diguncang Skandal Politik, Korut Pamer Rudal Hipersonik
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Iran Izinkan Anak 14 Tahun Jalani Operasi Plastik demi Kecantikan
- Elite Palestina Siap Bernegosiasi dengan Bos Intel Israel di Doha