Kantor Polisi Jadi Target Bom
Senin, 01 Oktober 2012 – 08:18 WIB

Kantor Polisi Jadi Target Bom
JAKARTA--Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar mengungkapkan dari hasil penyelidikan sementara diketahui, bahan peledak yang ditemukan di beberapa tempat di Wamena, Papua bertujuan untuk meledakkan Polres, Kodim, Batalyon, Jembatan Baliem, dan kantor kelurahan. Bahan peledak itu ditemukan di rumah warga Pilemon Elosak dan kantor Komite Nasional Papua Barat Honailama pada Jumat dan Sabtu lalu. " Sejauh ini situasi di wilayah hukum Polres Jayawijaya masih terpantau aman kondusif. Saat ini dilakukan pengembangan kemungkinan kelompok ini terkait dengan dua kasus dua ledakan," lanjut Boy.
" Hasil penyelidikan sementara info nya akan meledakkan secara serentak target-targetnya itu," ujar Boy melalui pesan singkat kepada wartawan, Minggu (30/9).
Baca Juga:
Menurutnya, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan saksi-saksi untuk mencari keterkaitannya dengan kasus peledakan sebelumnya di ruang Badan Kehormatan DPRD Papua dan pos Lalu Lintas di wilayah tersebut.
Baca Juga:
JAKARTA--Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar mengungkapkan dari hasil penyelidikan sementara diketahui, bahan
BERITA TERKAIT
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus