Kantor Pos Juga Sediakan Prangko Khusus Gerhana

jpnn.com - PALANGKA RAYA – Gerhana matahari total juga dimanfaatkan Kantor Pos Indonesia. Perseroan pelat merah itu mengeluarkan prangko khusus gerhana matahari total.
Kepala Kantor Pos Palangka Raya Surya Hambali mengatakan, sebanyak 1,600 prangko sudah disalurkan ke Palangka Raya. Prangko khusus itu sudah diterima sejak beberapa hari lalu.
“Memang untuk prangko GMT ini sudah ada di kantor kami. Kemudian ada 100 lembar prangko yang tersedia dan sudah boleh untuk membelinya,” ungkap Surya Hambali kepada Kalteng Pos kemarin.
Dia menambahkan, jatah di Palangka Raya hanya seratus lembar. Tiap lembar berisi 24 keping. Prangko-prangko khusus itu dijual dengan harga Rp 3 ribu per keping.
“Untuk setiap kepingnya berbeda-beda gambarnya. Kalau dibeli per keping, maka akan tidak terlihat alur dari cerita GMT tersebut,” tambahnya. (aza/ari/alh/ala/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus