Kapal TNI Dibuat Belanda, Komisi Pertahanan DPR Curiga
Rabu, 06 Juni 2012 – 19:39 WIB

Kapal TNI Dibuat Belanda, Komisi Pertahanan DPR Curiga
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I DPR, TB Hasanuddin, mempersoalkan realisasi pengadaan Kapal Perusak Kawal Rudal 10514 untuk TNI AL yang akan dibangun di Belanda. Proyek pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang diharapkan dibarengi dengan alih teknologi dan pengetahuan bagi indonesia itu sepertinya masih jauh panggang dari api. "Dari nilai kontrak seharga 220 juta USD , Indonesia hanya mendapat pekerjaan sebesar USD 7 juta saja. Itu kurang dari tiga persen," ucap Hasanuddin.
Menurut Hasanuddin, kemarin (5/6) kontrak pengadaan kapal perusak itu sudah diteken oleh Kementrian Pertahanan dengan Director Naval Sale of Damen Schelde Naval Shipbuilding, Evert van den Broek. Hasanuddin mengakui, rencana pengadaaan kapal perusak itu sebenarnya telah disetujui DPR asalkan dibangun di PT PAL. "Agar pembangunannya melibatkan teknisi anak bangsa sendiri," kata Hasanuddin di Jakarta, Rabu (6/6).
Baca Juga:
Persoalannya, kata pensiunan TNI yang kini duduk di Komisi Pertahanan DPR itu, ternyata rincian kontrak yang diteken justru menunjukkan hal sebaliknya karena kapal akan dibangung di galangan kapal di Belanda. Kalaupun ada yang dibangun di PT PAL, kata Hasanuddin, hanya 3 persen dari total kapal saja.
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi I DPR, TB Hasanuddin, mempersoalkan realisasi pengadaan Kapal Perusak Kawal Rudal 10514 untuk TNI AL yang akan dibangun
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang