Kapan Bertemu Megawati Bahas Gibran? Prabowo Jawab Begini
jpnn.com - JAKARTA - Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah meminta waktu untuk bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri terkait Gibran Rakabuming Raka yang sudah ditetapkan menjadi bakal cawapres di Pilpres 2024.
"Saya sudah minta waktu untuk menghadap Ibu Mega dan masih menunggu," kata Prabowo Subianto seusai Rapimnas Partai Gerindra di Jakarta, Senin (23/10).
Pria kelahiran 17 Oktober 1951 itu mengaku belum tahu kapan pertemuan dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri akan terwujud.
"Belum tahu kapan," kata Prabowo.
Sementara itu, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan hubungan antara Partai Gerindra dengan PDIP berjalan baik.
"Hubungannya bagus, baik, akrab dalam suasana kekeluargaan yang baik dan mantap," kata Muzani.
Sebelumnya, di tempat yang sama, Prabowo Subianto menyampaikan pernyataan soal polemik dinasti politik.
Prabowo sendiri menyatakan dirinya merupakan dinasti merah putih yang cinta tanah air.
Bakal capres Prabowo Subianto menjawab pertanyaan kapan akan bertemu Megawati terkait Gibran Rakabuming yang ditetapkan jadi bakal cawapres.
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Begini Sikap Wakil DPR RI Ini soal Rencana PPN 12 Persen
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Jokowi Minta Masyarakat Pilih Ridwan Kamil, Supaya Menang 1 Putaran Seperti Prabowo