Kapan Pengumuman PPPK Guru 2022? Ratusan Ribu Honorer Menunggu, Berapa Formasi 2023?
jpnn.com - JAKARTA - Para guru honorer peserta seleksi PPPK Guru 2022 saat ini menunggu kepastian kapan dan jam berapa pengumuman kelulusan pascasanggah dilakukan.
Jadwal yang sudah ditetapkan Panselnas CASN, pengumuman kelulusan pascasanggah hasil seleksi PPPK Guru 2022 dilakukan pada 9 - 10 April 2023.
Namun, pada Minggu 9 April 2023 kemarin, pengumuman yang ditunggu 250.320 guru honorer yang sudah dinyatakan mendapatkan penempatan PPPK 2022 itu belum juga nongol di portal sscasn.bkn.go.id dan gurupppk.kemdikbud.go.id.
Jadi, kapan pengumuman kelulusan pascasanggah PPPK Guru 2022?
Belum ada keterangan resmi dari Panselnas CASN. Semoga saja hari ini, 10 April 2023, agar tahapan seleksi PPPK Guru 2022 tidak makin molor lagi.
Sebelumnya, pada Sabtu (8/4), Pelaksana Tugas Karo Humas BKN Iswinarto Setiaji sudah memberikan sinyal pengumuman kelulusan pascasanggah PPPK Guru 2022 tidak ada perubahan jadwal. Namun, dia belum bisa memastikan jam berapa pengumuman dilansir.
Dia mengimbau para guru honorer peserta seleksi PPPK 2022 agar memantau secara berkala portal https://gurupppk.kemdikbud.go.id/ dan sscasn.bkn.go.id untuk mengetahui perkembangan terbaru.
Jika pengumuman pascasanggah ini molor, maka bakal berpengaruh pada tahapan selanjutnya, yakni pengisian DRH NIP PPPK, yang semula dijadwalkan pada 11 sampai 30 April 2023.
Hingga saat ini belum ada kejelasan kapan dan jam berapa pengumuman PPPK guru 2022 untuk mengetahui daftar kelulusan pascasanggah. Apa kabar seleksi PPPK 2023?
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Pemprov Jateng Telah Mengangkat 8.909 Guru Tidak Tetap jadi PPPK
- Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Menunggu Pengumuman Kelulusan PPPK 2024
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Baju Seragam SD dan Sapu Ijuk Dikembalikan
- Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen