Kapan Titi DJ Pensiun Jadi Penyanyi?

Kapan Titi DJ Pensiun Jadi Penyanyi?
Titi DJ di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (12/9). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Diva Titi DJ pada tahun ini memasuki tahun ke-35 berkarier sebagai penyanyi. Meski sudah berusia 53 tahun, ia ternyata belum punya niat untuk pensiun dari dunia tarik suara.

"Sampai kapan saya nyanyi? Sampai orang berhenti minta saya nyanyi," kata Titi DJ di Fairmont, Jakarta pada Kamis (10/10).

Pelantun Tuhan Jaga Diriku itu mengaku akan terus bernyanyi sampai ujung usia. Tekad itu dijaga Titi DJ karena terinspirasi pada seniornya, Titiek Puspa yang sampai sekarang masih bernyanyi.

"Saya terinspirasi Titiek Puspa, akan terus nyanyi sampai tua," ucapnya.

Selain karena terinspirasi Titiek Puspa, Titi DJ mengatakan bernyanyi merupakan pekerjaan satu-satunya baginya. Oleh sebab itu, mau tidak mau, dirinya akan terus menerima job yang disukainya demi memenuhi kebutuhan.

"Saya enggak punya bisnis apa pun. Jadi cuma nyanyi," tutup Titi DJ. (mg3/jpnn)

Meski sudah berusia 53 tahun, Titi DJ ternyata belum berniat untuk pensiun jadi penyanyi.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News