Kapan Ya Pelantikan Gubernur Riau?

jpnn.com - PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau belum bisa memastikan jadwal resmi, pelantikan Gubernur Riau defenitif. Pasalnya kewenangan pelantikan Gubri defenitif itu ditentukan Mendagri setelah berkoordinasi dengan Presiden.
"Sejauh ini, kami belum mendapatkan jadwal kepastian pelantikan gubernur Riau defenitif karena Mendagri harus berkoordinasi dulu dengan presiden terkait jadwalnya," ujar Asisten I Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie, seperti dikutip dari Riaupos (Jawa Pos Group), Senin (16/5).
Senada, Kepala Biro Tapem Riau, Rahima Erna mengatakan belum bisa memastikan kapan pelantikan Gubernur Riau defenitif.
"Kami belum bisa pastikan kapan pelantikannya. Yang jelas saat ini kami masih menunggu informasi dari Mendagri maupun dari Segneg yang menjadi ranahnya kapan jadwal pelantikan setelah mendapat koordinasi dari Presiden Joko Widodo," ujar Rahima Erna.(rpg/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Geger Temuan Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis SMPN 1 Semarang, Begini Ceritanya
- Kepala BPJPH Apresiasi Dapur MBG dari Era Mas Pulo Gebang
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Krakatau Steel Bantu Warga Cilegon Mendapatkan Sumber Air yang Lebih Pasti
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan