Kapolda Metro Sambangi Kediaman Ketua MUI
jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis melakukan pendekatan ke sejumlah tokoh masyarakat. Belum sepekan menjabat sebagai Kapolda Metro, Idham menyambangi kediaman Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia KH Ma'ruf Amin.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, Idham mendatangi Ma'ruf di Jalan Lorong 27, Koja, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (31/7) pagi.
"Ini kan namanya Kapolda baru, silaturahmi saja. Nanti jelasnya sama Bapak Kapolda saja," kata Argo di kediaman Ma'ruf.
Sementara saat tiba di kediaman Ma'ruf, Idham belum memberikan komentarnya terkait kedatangannya.
Idham hanya memasuki kediaman Ma'ruf dan disambut langsung oleh tuan rumah.
Pertemuan tersebut dilakukan secara tertutup oleh keduanya, wartawan yang ada di lokasi juga tidak diperkenankan masuk ke kediaman Ma'ruf.(Mg4/jpnn)
Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis melakukan pendekatan ke sejumlah tokoh masyarakat. Belum sepekan menjabat sebagai Kapolda Metro, Idham menyambangi
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Komisi Hukum MUI Lega Kejaksaan Tetap Usut Korupsi
- Ketua MUI Ajak Umat Islam Tetap Memiliki Integritas Seusai Ramadan
- BAZNAS, MUI, dan Kemenbud Gelar Nobar Film Peraih Oscar No Other Land
- Solidaritas untuk Palestina, PMII Serukan Boikot 25 Merek Terafiliasi Israel