Kapolda Papua Berharap Egianus Kogoya Bebaskan Pilot Susi Air sebagai Kado Natal
jpnn.com, NDUGA - Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri berharap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) segera membebaskan pilot Susi Air berkebangsaan Selandia Baru Philip Mark Mehrtens.
"Saya berharap KKB segera membebaskan sandera dan itu diberikan sebagai kado Natal," ucap Kapolda Papua di Jayapura.
Kapolda mengatakan pihaknya masih menyerahkan upaya pembebasan pilot kepada Pemkab Nduga, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama maupun pihak keluarga dengan cara bernegosiasi supaya terealisasi.
"Berbagai upaya negosiasi terus dilakukan untuk membebaskan sandera dan berharap dapat segera dibebaskan," ujarnya.
Dari informasi yang diterima, Kapolda menjelaskan pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens masih berada bersama KKB pimpinan Egianus Kogoya.
"Memang dari laporan yang diterima kondisi pilot Philip yang sudah sembilan bulan disandera dalam keadaan sehat," tuturnya.
Ketika dikonfirmasi mengenai situasi keamanan di wilayah Kabupaten Nduga, kata Kapolda, saat ini relatif aman dan terkendali.
"Aparat keamanan terus berupaya memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah tersebut, sehingga diharapkan situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif," jelasnya.
Sembilan bulan sudah Philip Mark Mehrtens menjadi tawanan KKB pimpinan Egianus Kogoya di Nduga, Papua Pegunungan.
- Kapolda Papua: 27 Anggota KKB Tewas Selama 2024
- 140 Kelompok Tani P3A Wita Waya Panen Perdana Padi di Papua Pegunungan
- Pilkada Puncak Jaya Panas: 40 Rumah Dibakar, 94 Orang Terluka
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- DPP NasDem Tunjuk Sosok Milenial Ini Jabat Ketua DPRD Papua Pegunungan
- OPM Merespons Begini soal Sikap KKB Egianus yang Membebaskan Pilot Susi Air