Kapolda Turunkan Tim ke Yahukimo
Senin, 07 Maret 2011 – 11:58 WIB

Kapolda Turunkan Tim ke Yahukimo
JAYAPURA - Kasus pembakaran kantor Bupati Yahukimo dan Kantor Bank Papua Yahukimo yang diduga dilakukan oleh sekelompok warga Kamis (3/3) malam lalu mendapat perhatian serius dari Kapolda Papua Irjen Pol Bekto Suprapto.
"Ya, kasus ini akan terus didalami, bahkan saya sudah mengirim 4 Komisari Besar ke Yahukimo. Mudah-mudahan walam waktu dekat kami bisa mengetahui siapa dalang di belakang kasus ini," katanya saat diwawancarai wartawan di Sasana Krida Kantor Gubernur Papua. Saat disinggung apakah pembakaran ini ada kaitannya dengan keputusan MK (Makamah Konstitusi) yang menolak gugatan dari dua pasangan calon bupati yang kalah dalam Pemilukada Yahukimo, Bekto menyatakan, dugaan sementara mengarah ke sana, namun ini perlu bukti-bukti yang akurat. Untuk itu pihaknya sudah mengintruksikan kepada anggotanya untuk mengejar dan mengungkap siapa pelakunya.
Baca Juga:
"Biarpun pelakunya lari ke gunung, kami akan tetap kejar sampai menemukan pelakunya. Yang pasti pembakaran ini adalah tindakan biadab," tegasnya. Kepada masyarakat, Kapolda mengharapkan agar tetap menjaga kondisi Kamtibmas di Yahukimo, karena jangan sampai akibat perbuatan satu dua orang lalu masyarakat yang menjadi rugi.(cak/aj/jpnn)
JAYAPURA - Kasus pembakaran kantor Bupati Yahukimo dan Kantor Bank Papua Yahukimo yang diduga dilakukan oleh sekelompok warga Kamis (3/3) malam lalu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Peran Raimel Jesaja dalam Penegakan Hukum dan Peningkatan IPM Sultra
- Gubernur Luthfi Dorong Peningkatan Pelayanan RSUD Moewardi Surakarta
- Pemprov Jateng Buka Pelatihan Pemandu Pendaki Gunung
- Jumlah PPPK Bertambah, Anggaran Gaji & Tunjangan Pegawai Melonjak, Dampaknya ke TPP
- Pengangkatan PPPK 2024, Wali Kota: Berkemas-kemas Melihat Anggaran yang Pas
- PLN Segera Pulihkan Suplai Listrik yang Terganggu Akibat Banjir di Grobogan