Kapolres Kampar Awasi Langsung Pendistribusian Logistik Pemilu di KPU
jpnn.com, KAMPAR - Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja mengawasi langsung pengamanan logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Kampar pada Kamis (22/2).
Kegiatan itu bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran pendistribusian logistik pemilu di wilayah Kabupaten Kampar.
AKBP Ronald Sumaja menyampaikan bahwa personel yang bertugas menjaga keamanan KPU harus menjaga sikap.
Anggota diminta untuk memastikan kelengkapan serta tempat penyimpanan logistik di Aula Kantor KPU Kab Kampar harus dijaga dan dilakukan pengecekan baik di dalam maupun di luar.
"Personel yang bertugas PAM Kantor KPU Kampar agar mencatat dan melaporkan ke Grup Satgas Preventif OMB 2023 setiap adanya kegiatan dan petugas pengamanan agar dapat menjaga kesehatan," ujar AKBP Ronald Jumat (23/2).
Ronal mengecek logistik berupa surat suara hasil Pemilu 2024 dari PPK yang sudah masuk ke Aula KPU Kampar, antara lain di Kecamatan Kampar Kiri Tengah, Kampar Kiri Hulu, Gunung Sahilan, Kampar Utara.
Kemudian Kecamatan Kampar, Perhentian Raja, Salo, XIII Koto Kampar, Koto Kampar Hulu, Kampar Kiri, Kampar Kiri Hilir, dan Rumbio Jaya.
“Alhamdulilah logistik dapat didistribusikan dengan aman," ucapnya. (mcr36/jpnn.com)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melakukan pengecekan logistik Pemilu 2024 di Kantor KPU Kabupaten Kampar pada Kamis (22/2/2024).
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : M. Fathra Nazrul Islam, Rizki Ganda Marito
- Polda Riau Tanam Jagung di Kampar, Irjen Iqbal: Polri Berkomitmen Dukung Ketahanan Pangan Nasional
- Setuju Ambang Batas Parlemen 4 Persen Dihapus, Eddy Soeparno: Bentuk Keadilan Demokrasi
- BPBD Riau Tak Kirim Bantuan untuk Korban Banjir di Kampar, Ini Alasannya
- Banjir Landa Sejumlah Wilayah di Kampar, 985 Rumah Warga Terdampak
- 3 Pintu Bendungan PLTA Koto Panjang Buka, Warga Diminta Waspada!
- Pengedar Narkoba di Kampar Ditangkap, Polisi Temukan 3,6 Kg Sabu-Sabu Dikubur di Belakang Rumah