Kapolres Manggarai Barat Puji Kekompakan Tim Melawan Pandemi Covid-19

Kapolres Manggarai Barat Puji Kekompakan Tim Melawan Pandemi Covid-19
Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo. Foto: Humas Polres Manggarai Barat

jpnn.com, MANGGARAI BARAT - Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo menyebut wilayahnya telah mengalami penurunan kasus Covid-19. Dia menilai penurunan terjadi karena faktor kekompakan tim di lapangan.

Secara keseluruhan hingga Jumat 17 September 2021, warga Manggarai Barat yang positif Covid-19 sejak pandemi ini merebak sebanyak 4.996 orang. Dari jumlah ini, pasien sembuh 4.834 orang dan meninggal 82 orang.

Hingga kini jumlah pasien Covid-19 yang masih menjalani isolasi mandiri sebanyak 80 orang. Mereka di karantina di Rumah Karantina Pemda Mabar sebanyak 7 orang dan 73 orang menjalani isolasi mandiri di rumah.

“Penambahan kasus tiga orang. Namun pasien sembuh empat orang sehingga tren pandemi Covid-19 menurun,” ujar dia dalam siaran persnya, Sabtu (18/9).

Menurunnya tren kasus Covid-19 di Manggarai Barat terlihat dari tidak adanya lagi pasien Covid-19 yang dirawat di RS Siloam dan RSUD Pratama Komodo.

Kapasitas hunian di RS Siloam untuk pasien Covid-19 sebanyak 18 bed dan di RSUD Pratama Komodo 42 bed. “Angka huniannya nihil, semoga situasi ini terus berlanjut,” harap Bambang.

Bambang pun memastikan kesiagaan terus dijaga. Fasilitas perawatan dalam kondisi siap.

Dia mencontohkan tabung oksigen di RS Siloam sebanyak 70 tabung dalam kondisi siap pakai.

Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo memuji kekompakan tim dalam melawan pandemi Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News