Kapolres Sorong Dicopot

Kapolda: Masalahnya bukan Hanya Perjudian, tapi Ada Masalah Lain

Kapolres Sorong Dicopot
Kapolda Papua Irjen Pol Yotje Mende. Foto: ist.

jpnn.com - SORONG - Setelah membuat Kapolda Papua kesal bahkan naik pitam lantaran tindakannya yang diduga menutup-nutupi judi bola guling (bolgul) yang selama ini beroperasi di Kota Sorong, Kapolres Sorong Kota (Sorkot) AKBP Harry Goldenhartd akhirnya dicopot dari jabatannya dan selanjutnya dimutasikan ke Polda Papua.

Kapolres dicopot setelah terbitnya surat keputusan dari Kapolri Jenderal Sutarman. Kapolri memutasikan Kapolres Sorong Kota ke Polda Papua digantikan dengan AKBP Karimudin Ritonga, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Asmat, Papua. Rencananya, hari ini (Kamis,18/9) mutasi diresmikan dengan ditandai dengan serah terima jabatan (Sertijab) di Mapolda Papua, Jayapura.

Kapolda Papua Irjen Pol Yotje Mende membenarkan adanya surat keputusan dari Kapolri tentang mutasi tersebut. Dijelaskannya, mutasi perwira untuk jabatan merupakan kewenangan langsung dari Kapolri, tetapi ia selaku Kapolda juga memiliki hak untuk menyampaikan berbagai pertimbangan.

Pertimbangan yang dimaksud, sebelumnya disampaikan Kapolda Papua terkait dengan Kapolres Sorong Kota ke Kapolri. Meski enggan membeberkan pertimbangan yang disampaikannya itu, tetapi akhirnya mendapat respon dari Kapolri yang langsung mengeluarkan surat mutasi.

Kapolda mengatakan, salah satu pertimbangan yang disampaikan ke Kapolri yakni karena Kapolres beberapa kali tidak menjalankan perintah yang ditugaskan. “Masalahnya bukan ini saja, bukan karena 303 (perjudian) tapi masih ada masalah lain,”kata Kapolda, seperti dilansir dari Radar Sorong (Grup JPNN), Rabu (17/9).

Meski jenderal berbintang dua itu memastikan, pencopotan Kapolres Sorong Kota dari jabatannya bukan karena mencuatnya judi bola guling yang digerebek Tim Khusus Polda Papua beberapa hari lalu, tetapi pandangan terhadap hal itu bisa saja muncul, karena pencopotan jabatan dalam bentuk mutasi terjadi setelah penangkapan puluhan pelaku judi bola guling.

“Saya akan serah terimakan ke yang bersangkutan dan itu sebagai tanggungjawab Kapolres, dan sekali lagi saya akan sampaikan bahwa saya sebagai Kapolda secara langsung adalah atasan dia (Kapolres),”ujarnya.

Terkait dengan sikap Kapolres Sorong Kota AKBP Harry Goldenhartd yang tidak melaksanakan perintah Kapolda yang menugaskannya untuk menyelidiki dan memeriksa kebenaran informasi keberadaan judi bola guling di Sorong, Kapolda memastikan akan memintai keterangan Kapolres Sorong Kota setelah ia dicopot dari jabatannya. “Oh tetap akan kita lakukan, makanya kita copot dulu dari jabatannya selanjutnya kita akan melakukan pemeriksaan secara internal propam,” tegas Kapolda. (reg)


SORONG - Setelah membuat Kapolda Papua kesal bahkan naik pitam lantaran tindakannya yang diduga menutup-nutupi judi bola guling (bolgul) yang selama


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News