Kapolresta Mamuju Perintahkan Personel Serahkan Senpi Selama Pemungutan Suara
Pada kesempatan itu, Kapolresta kembali mengingatkan seluruh personel Polresta Mamuju untuk tetap menjaga netralitas pada pelaksanaan pilkada.
"Kembali lagi saya ingatkan kepada seluruh personel agar senantiasa menjaga netralitas Polri," ucapnya.
Dia juga mengajak masyarakat di Kabupaten Mamuju berperan aktif dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak sehingga pesta demokrasi di daerah itu dapat berjalan aman, tertib dan lancar.
"Mari salurkan hak pilih sesuai dengan hati nurani sehingga pelaksanaan Pilkada Serentak di Kabupaten Mamuju dapat berjalan, sesuai dengan harapan kita bersama," katanya.
Kapolresta juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pilkada berlangsung.
"Pengamanan pilkada, bukan hanya tugas kepolisian, tetapi juga tanggung jawab bersama. Kami berharap seluruh elemen masyarakat, termasuk para peserta dan pendukung pilkada, turut menjaga ketertiban dan kedamaian," kata Iskandar. (Antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Kepala Kepolisian Resor Kota (Polresta) Mamuju meminta para personel kepolisian menyerahkan senjata api selama pemungutan suara Pilkada 2024.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Distribusi Logistik Pilkada 2024 Tuntas Jelang Pemungutan Suara
- 8.965 Personel Gabungan Satpol PP Siap Amankan 4.848 TPS di Tangerang
- Logistik Pilkada Bangka Barat Didistribusikan ke 341 TPS, Tak ada Wilayah Terpencil
- 2 Timses Paslon Terkena OTT, Sebegini Uang yang Disita
- Demi Prabowo, Feri Mengajak Rakyat Kalahkan 20 Calon Kada yang Didukung Mulyono
- Surat Suara Itu Akhirnya Dibakar, Ada 1.165 Lembar