Kapolrestabes Semarang Belum Pastikan Jasad Terbakar Dimutilasi

jpnn.com, SEMARANG - Polisi belum bisa memastikan mayat yang ditemukan di kawasan Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah, merupakan korban mutilasi.
Beberapa bagian tubuh mayat laki-laki itu hilang.
"Nanti menunggu hasil laboratorium forensik," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar, Selasa.
Termasuk, kata dia, kemungkinan kaitan temuan pisau di lokasi penemuan mayat dengan bagian tubuh yang hilang.
Adapun kondisi jasad terbakar yang ditemukan di kawasan Marina tersebut diketahui tanpa kepala, kedua tangan, serta kaki kanan.
Irwan juga menyebut terdapat beberapa dugaan yang menjadi penyebab hilangnya anggota tubuh tersebut.
"Penemuannya, kan, di tempat terbuka, kemungkinan bagian tubuh itu terbawa hewan liar bisa juga atau memang sengaja dihilangkan," katanya.
Dia menambahkan jika memang bagian tubuh tersebut dipotong dengan menggunakan pisau maka akan diketahui dalam proses pemeriksaan di laboratorium forensik tentang bekas potongan.
Beberapa bagian tubuh mayat laki-laki yang ditemukan di kawasan Marina, Kota Semarang itu hilang diduga dimutilasi.
- Sebelum Buat Video Permintaan Maaf, Sukatani Ternyata Didatangi Polisi
- Agustina Disambut Meriah Warga Semarang, Siap Ikuti Retreat di Akmil
- Mbak Ita & Suami Ditahan KPK, Balai Kota Semarang Sambut Pimpinan Baru
- Tragis! Seorang Pria di Semarang Tega Habisi Nyawa Ibu Kandungnya
- Ibu Dibunuh Anak Kandung Pakai Senjata Tajam di Semarang
- Demo Mahasiswa di Semarang Hari Ini: Indonesia Sekarat!