Kapolri Akui Antisipasi Bom Bunuh Diri Sangat Sulit
jpnn.com - SOLO - Saat disinggung apakah ada yang salah dalam deteksi dini teror dari Polri, terkait meledaknya bom bunuh diri di Mapolresta Solo, Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti pun angkat bicara. Dia mengakui bahwa bom bunuh diri memang sulit diantisipasi.
Misalnya, petugas ingin menangkap seseorang yang membawa bom. Bisa jadi, bom diledakkan saat pelaku itu ditangkap. Artinya, apa pun, pengeboman itu terjadi.
"Antisipasi yang pasti mujarab itu tidak ada," ujar jenderal berbintang empat tersebut.
Namun, kata dia, Polri telah berupaya maksimal mengantisipasi aksi teror. Salah satu contohnya, perencanaan aksi teror di Surabaya yang sebenarnya jauh lebih besar kalau tidak dicegah.
"Dari bom, jumlah pelaku semua lebih banyak. Tapi, kami bisa mengantisipasinya," tegasnya.
Yang pasti, sejak awal Polri meningkatkan kewaspadaan. Sebab, beberapa bulan lalu ada ancaman dari juru bicara ISIS A.M. Al Adnani. Dalam ancaman itu, dia meminta seluruh pendukung ISIS untuk melakukan aksi pada bulan Ramadan.
"Kami sudah berupaya mengantisipasinya. Kan sebenarnya banyak aksi teror yang telah gagal," tegas mantan kepala Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Polri tersebut. (kwl/idr/byu/lum/bay/c7/dos)
SOLO - Saat disinggung apakah ada yang salah dalam deteksi dini teror dari Polri, terkait meledaknya bom bunuh diri di Mapolresta Solo, Kapolri Jenderal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PMI Penyumbang Devisa Terbesar Kedua, UT Dorong Tingkatkan Kompetensi
- Kasus Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh dari Gedung, Polisi Singgung soal Asmara
- Kapal Mati Mesin di Perairan Wanci, Penumpang Dievakuasi Tim SAR Wakatobi
- Benahi Infrastruktur, BP Kembangkan Batam sebagai Destinasi Investasi Unggulan di RI
- Perkuat Komiditas Pangan, Pertamina Dukung 13 Kelompok Perhutanan Sosial
- Kasus Kematian Mahasiswi UPI, Ajeng Sempat Terlibat Cekcok dengan Mantan Kekasihnya