Kapolri Bantah Bom Cirebon Pengalihan Isu
Senin, 18 April 2011 – 14:08 WIB
JAKARTA - Kapolri Jenderal Timur Pradopo membantah bila kejadian teror bom di Cirebon, merupakan pengalihan isu kasus-kasus besar. Timur mengatakan, kejadian teror bom yang diduga bom bunuh diri tersebut, masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.
"Semua itu fakta yang kita sampaikan," tegas Timur menjawab pertanyaan wartawan, di Istana Bogor, Senin (18/4).
Timur menjanjikan, Mabes Polri akan segera mengumumkan seluruh hasil pengembangan kasus tersebut. Termasuk kepastian pelaku yang diduga (bernama) Mochamad Sarief. Tes DNA dengan melibatkan keluarga (yang bersangkutan), hasilnya menurut Timur akan segera diumumkan.
"Mudah-mudahan hari ini dapat disampaikan secara utuh. Semua yang berkaitan, sesuai fakta, hasil penyelidikan dan penyidikan di TKP, sekarang dalam proses penyelesaian untuk disampaikan," kata Timur.
JAKARTA - Kapolri Jenderal Timur Pradopo membantah bila kejadian teror bom di Cirebon, merupakan pengalihan isu kasus-kasus besar. Timur mengatakan,
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK, Ada yang Cawe-Cawe, Dinilai Sangat Merusak
- Menteri Lingkungan Hidup Minta TPA Setop Pakai Sistem Open Dumping
- Koalisi BEM Banten Serukan Tolak Upaya Said Didu Mengadu Domba terkait PIK 2
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo