Kapolri Buka Pintu buat Santoso
jpnn.com - POSO - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti turun langsung ke Poso, Sulawesi Tengah, Jumat (15/4) kemarin untuk memberikan semangat kepada anggotanya dalam Operasi Tinombala.
Selain memberikan semangat untuk anak buah dan juga anggotaTNI, Badrodin ternyata membawa misi khusus. Dia menawarkan Santoso dan kelompoknya menyerah.
Kapolri mengatakan, membuka pintu lebar kepada seluruh anggota Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT), untuk menyerahkan diri secara baik-baik kepada aparat.
Badrodin menjamin keselamatan Santoso alias Abu Wardah beserta kelompoknya jika kooperatif. “Masih ada waktu untuk menyerahkan diri. Jadi mau menyerahkan diri, silakan datang secara baik-baik,” kata jelas Kapolri, seperti dikutip dari Radar Sulteng.
Bahkan, jika kelompok bersenjata itu menyerahkan diri, Badrodin juga akan memberikan keringanan. Entah itu keringanan hukuman atau lainnya. “Kalau ada yang menyerahkan diri saya terbuka. Kapolda silakan menghubungi saya setiap saat,” katanya. (ndr/hsn/jpnn)
POSO - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti turun langsung ke Poso, Sulawesi Tengah, Jumat (15/4) kemarin untuk memberikan semangat kepada anggotanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Waka MPR Tekankan Hal Ini Terus Diperkuat
- DPRD Jateng Desak Gubernur Atasi Polemik 592 Lulusan PPG yang Gagal Lolos PPPK
- Gelar Aksi, Massa Honorer: Kami Minta SK 1 April 2025, Bu MenPAN-RB, Kamu di Mana?
- 4 Kabupaten di Jateng Terendam Banjir, Ribuan Hektare Sawah Terancam Puso
- RUU KUHAP: Penegakan Hukum Seimbang Bila Polisi Urusi Penyidikan, Jaksa di Penuntutan
- Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dibuka? Menteri Rini Menjawab