Kapolri Didesak Evaluasi Kinerja Kapolda Jawa Barat

Selain itu, Solidartas Pemuda Indonesia menyatakan perlunya komitmen penuh aparat kepolisian dalam menjamin agar kejadian serupa tidak terjadi lagi di kemudian hari di daerah-daerah lain dan memastikan penegakan hukum dan perlindungan hak yang tidak diskriminatif dan tebang pilih.
Sebaliknya, mereka mengimbau masyarakat umat beragama supaya bekerja sama satu sama lain dengan umat beragama lain. Di sisi lain, unsur pimpinan daerah dihimbau untuk berperan aktif menjaga keharmonisan dan kerukunan umat beragama untuk menjaga toleransi agar tercipta kehidupan yang aman, tentram, tertib dan saling menghormati.
Untuk itu, Solidaritas Pemuda Indonesia menekankan perlunya mengedepankan dialog serta menyampaikan kritik dan unjuk rasa lewat jalur-jalur yang konstitusional dan disediakan oleh negara untuk menghindari terjadinya tindakan anarkistis yang berpotensi meletupkan konflik horizontal.
Solidaritas Pemuda Indonesia juga mendesak Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ahmad Heryawan dan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil untuk lebih aktif lagi dalam melakukan pembinaan terhadap ormas-ormas di wilayahnya agar taat hukum dan menghargai perbedaan. Hal tersebut sangat penting untuk menjamin agar kejadian serupa terhadap kelompok beragama dan berkeyakinan apapun tidak akan terulang kembali.(fri/jpnn)
JAKARTA - Solidaritas Pemuda Indonesia menilai negara telah gagal melindungi hak dan kemerdekaan warga negara untuk beribadah menurut agama dan kepercayaannya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- George Santos Gelar Program MBG Perdana untuk Sekolah di Kawasan KEK Galang Batang
- Pesan Mardiono Saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan & Bangka Belitung
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih