Kapolri Izinkan Mayat M Syarif Dibawa Pulang
Rabu, 20 April 2011 – 17:07 WIB
JAKARTA — Jenazah tersangka pelaku bom bunuh diri di Mapolresta Cirebon, Muhammad Syarif dipastikan bakal segera dimakamkan. Pasalnya, polisi telah mengabulkan permintaan keluarga M Syarif untuk membawa pulang jenazah almarhum.
"Dari keluarga sudah meminta, dan Kapolri sudah memberikan izin sepanjang yang meminta itu adalah keluarga," ujar Kabareskrim Polri Komjen (pol) Ito Sumardi di Mabes Polri Rabu (20/4).
Namun demikian saat ditanya kapan jenazah itu akan diserahterimakan dari polisi ke keluarga M Syarif, Ito belum bisa memastikannya. Menurutnya dirinya tak mengetahui secara teknis kapan penyerahan itu akan dilakukan.
"Yang jelas kita sudah mengizinkan. Karena identitas sudah jelas, bahwa yang bersangkutan adalah Muhammad Syarif," tambahnya.
JAKARTA — Jenazah tersangka pelaku bom bunuh diri di Mapolresta Cirebon, Muhammad Syarif dipastikan bakal segera dimakamkan. Pasalnya, polisi
BERITA TERKAIT
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran
- Gandeng Resinergi, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Perkotaan
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN