Kapolri Janji Telusuri Jenis Pemalsuan Ijazah

jpnn.com - JAKARTA - Polri masih mengusut dugaan pemalsuan ijazah atau jual beli ijazah palsu yang diduga terjadi di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.
"Kan beda-beda itu," kata Kapolri Jenderal Badrodin Hati di Mabes Polri, Selasa (26/5).
Menurut Badrodin, Polri akan melihat bagaimana sebenarnya bentuk-bentuk pemalsuan tersebut.
Ya, menurut Badrodin ada beberapa jenis pemalsuan ijazah. Misalnya ada orang yang memalsukan ijazah, yakni ijazahnya benar-benar palsu ada yang juga ijazahnya asli tetapi dia tidak mengikuti perkuliahan. Nah meski tak mengikuti perkuliahan dia rutin membayar dan akhirnya mendapat ijazah.
“Karena itu kami akan pelajari substansi materinya," kata mantan Kapolda Sulteng, Jatim, Banten dan Sumut ini. Yang jelas, Polri serius untuk mengungkap kasus tersebut. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polri masih mengusut dugaan pemalsuan ijazah atau jual beli ijazah palsu yang diduga terjadi di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP